Berita

    Featured Image

    Ini Penyebab Dashboard Mobil Gampang Kotor

    Dashboard mobil adalah salah satu bagian interior yang sering kali menjadi sarang debu, kotoran, dan noda. Meskipun Anda rajin membersihkannya, tetap saja dashboard mobil gampang kotor.

    Beberapa faktor dapat menjadi penyebab dashboard kendaraan jadi gampang kotor. Pahami faktornya supaya dapat membantu Anda dalam merawat dashboard mobil dengan lebih efektif!

    6 Faktor Dashboard Mobil Gampang Kotor

    Perawatan komponen pada mobil utamanya dashboard harus maksimal, agar tidak mudah kotor dan mengganggu estetika. Perlu Anda ketahui, ada beberapa faktor penyebab dashboard kendaraan sering kotor. Berikut informasinya!

    • Paparan Sinar Matahari

    Salah satu penyebab utama dashboard mobil menjadi mudah kotor adalah paparan sinar matahari. Sinar UV dari matahari dapat menyebabkan plastik atau bahan dashboard menjadi kusam dan menarik debu lebih mudah. 

    Selain itu, sinar matahari juga dapat mempercepat proses perubahan warna pada material dashboard. Sehingga membuatnya terlihat kusam dan tidak menarik.

    • Polusi Udara dan Debu

    Faktor berikutnya adalah polusi udara dan debu yang ada di lingkungan sekitar. Debu dan partikel-partikel kecil lainnya dapat dengan mudah masuk melalui ventilasi dan celah-celah di dalam mobil.

    Kemudian, kotoran kecil ini akan menempel pada permukaan dashboard, dan membuatnya terlihat kotor. 

    Penggunaan filter udara kabin yang baik dapat membantu mengurangi masuknya debu ke dalam mobil. Namun tidak dapat sepenuhnya mencegah dashboard tetap bersih.

    • Kebiasaan Makan dan Minum di Dalam Mobil

    Anda punya kebiasaan makan dan minum di dalam mobil? Hal ini juga dapat menyebabkan dashboard mobil gampang kotor

    Tumpahan makanan atau minuman, tetesan minyak, atau noda lainnya dapat membuat permukaan dashboard menjadi lengket. Sehingga debu juga jadi lebih mudah menempel pada permukaan yang lengket tersebut. 

    Selain itu, sisa-sisa makanan yang tertinggal di dalam mobil juga dapat menjadi sarang bakteri. Hal inilah yang menyebabkan aroma tidak sedap muncul dalam mobil.

    • Penggunaan Produk Perawatan yang Tidak Tepat

    Tahukah Anda jika produk perawatan yang tidak tepat dapat membuat dashboard jadi mudah kotor? Sebab, beberapa produk pembersih atau pelindung dashboard mengandung bahan kimia yang keras atau berminyak.

    makanan di dashboard

    Komposisi ini yang dapat meninggalkan residu atau menyebabkan debu dan kotoran menempel lebih mudah pada permukaan dashboard

    Oleh karena itu, penting untuk menggunakan produk perawatan yang dirancang khusus untuk dashboard mobil. Anda kemudian harus mengikuti petunjuk penggunaannya dengan benar.

    • Jarang Dibersihkan

    Kurangnya perawatan rutin juga dapat menjadi penyebab dashboard gampang kotor. Jika Anda tidak membersihkan dashboard secara rutin, debu dan kotoran akan menumpuk dan sulit untuk dibersihkan secara menyeluruh. 

    Selain itu, kurangnya perawatan juga dapat meningkatkan risiko terjadinya kerusakan pada material dashboard. Seperti retak atau pudarnya warna yang membuat dashboard terlihat kusam.

    • Mobil Sering Dipakai

    Pemakaian yang intensif juga dapat menyebabkan dashboard mobil menjadi gampang kotor. Sebab, permukaan dashboard menerima lebih banyak kontak dengan Anda. 

    Terlebih jika mobil usia pakainya sudah tua. Ditambah lagi Anda meletakkan berbagai macam barang pada dashboard. Maka hal ini dapat meningkatkan risiko terjadinya kerusakan dan penumpukan kotoran.

    Untuk menjaga dashboard tetap bersih, Anda perlu memperhatikan faktor-faktor tersebut. Kemudian lakukan perawatan secara rutin dengan menggunakan produk perawatan yang tepat.