Merdeka! Ini Tips Liburan Keluarga di Hari Kemerdekaan
                        Mengunjungi tempat-tempat bersejarah bersama keluarga dapat memupuk rasa empati anak-anak terhadap perjuangan para tokoh pejuang kemerdekaan kala itu.
Sebelum berangkat berkeliling, pastikan mobil Anda dalam kondisi prima. Bila perlu, lakukan servis dari jauh-jauh hari di bengkel resmi Suzuki.
- 
Mengunjungi Museum
 
Agar tidak terjebak antrean panjang, sebaiknya belilah tiket sebelum berangkat ke tempat museum. Saat mendekati HUT RI, biasanya banyak promo tiket tempat wisata termasuk museum di platform pemesanan tiket digital.
Manfaatkan kesempatan tersebut untuk menghemat pengeluaran liburan agar tidak mengganggu kas bulanan. Mengunjungi museum bersama anak-anak menjadi kegiatan seru dan penuh makna.